Luncurkan Proyek Spectrum, Oppo Gabungkan ColorOS dan Stock Android

04.32
Penggunaan sistem operasi Android memang kian menjamur, apalagi banyaknya merek-merek baru yang hadir ke pasaran. Apalagi agar nampak berbeda dengan yang lain, banyak yang menggunakan sistem operasi Android yang sudah dimodifikasi. Seperti Xiaomi dengan MIUI nya, atau Samsung dengan Touchwiz UI, dan masih banyak yang lainnya.
Namun, dengan memasang sistem operasi Android yang sudah dimodifikasi, banyak vendor yang menjejali juga dengan aplikasi-aplikasi yang menurut sebagian orang “tidak penting” alias bloatware. Bahkan terkadang aplikasi tersebut membuat kinerja smartphone melambat seiring berjalannya waktu karena memakan RAM dan memori penyimpanan juga. Merek-merek ternama seperti Sony dan LG pun juga mendukung atas dihapusnya bloatware pada sistem operasi Android yang telah dikustomisasi, atau setidaknya dikurangi.
Untuk menjawab pertanyaan tersebut, salah satu vendor dari Tiongkok, Oppo, membuat sebuah terobosan baru. Adalah proyek Spectrum yang sedang dikembangkan oleh Oppo baru-baru ini. proyek Spectrum ini sejatinya adalah sistem operasi Android 5.1.1 yang telah dimodifikasi oleh Oppo, dengan basis stock Android. Namun stock Android ini tetap mengusung desain antarmuka milik Oppo, ColorOS, dan tentunya dapat dimodifikasi tampilannya, layaknya ColorOS yang ada di perangkat smartphone Oppo lainnya.
Lalu apa yang berbeda? Kali ini Oppo tidak menjejali bloatware apapun, sehingga aplikasi pada sistem operasi proyek Spectrum ini adalah aplikasi asli bawaan dari Google, layaknya aplikasi yang disuguhkan oleh stock Android. Bahkan Oppo juga menanami beberapa aplikasi andalan milik Oppo seperti penanaman fitur gestur, fitur MaxxAudio untuk kualitas suara yang lebih menjanjikan, dan aplikasi kamera ColorOS yang memiliki banyak fitur unggulan, dengan menggantikan posisi aplikasi kamera dari Google.
Proyek Spectrum ini masih dalam tahap uji coba alias beta, dan diperkirakan akan dirilis untuk versi resminya dalam waktu dekat. Tapi sayangnya, untuk sementara ini yang dapat mencicipi versi beta dari proyek Spectrum hanyalah perangkat flagship Oppo, Oppo Find 7. Namun mereka berjanji akan merilis untuk jajaran smartphone Oppo lainnya seperti, Oppo R5 dan Oppo R5s.

Artikel Terkait

Previous
Next Post »

2 komentar

Write komentar
Anonim
AUTHOR
4 Agustus 2017 pukul 01.50 delete

artikel yang menarik min, thanks sudah share...
desk lamp

Reply
avatar